Jumat, 31 Januari 2020

Ujian Kendali Mutu SPs UHAMKA

Ujian Kendali Mutu SPs UHAMKA yang di laksanakan pada Sabtu 1 Februari 2020 bagi mahasiswa semester 1 dan 2 seluruh program studi yang ada di Sekolah Pascasarjana UHAMKA. Ujian yang dilaksanakan untuk mengetahui kemampuan mahasiswa dalam memahami dan menguasai mata kuliah inti pada program studi.

Jumat, 10 Januari 2020

Kolaborasi Seminar Program Studi Manajemen Sekolah Pascasarjana UHAMKA dengan PT Paragon Technology and Innovation

Pada tanggal 10 Januari 2020 Program Studi Manajemen Sekolah Pascasarjana UHAMKA dengan PT Paragon Technology and Innovation mengadakan seminar kolaborasi tentang Strategi dan Inovasi produk Wardah cosmetic di era desruption. Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa Program Studi Manajemen SPs UHAMKA dengan pembicara Komisaris Utama PT Paragon Technology and Innovation ibu Nurhayati Subakat dan Kaprodi MM SPs UHAMKA Dr. Bambang Dwi Hartono, M.Si.

Rabu, 21 Agustus 2019

ToT SIMPEG UHAMKA

ToT Sistem Kepegawaian UHAMKA

Pada tanggal 22 Agustus 2019 UHAMKA mengadakan ToT SIMPEG UHAMKA untuk Dosen dan Karyawan di lingkungan UHAMKA. Kegiatan ini dilaksanakan untuk meningkatkan sistem kepegawaian untuk menghadapi kompetensi di era milenia. ToT ini dibuka dan mendapatkan pengarahan dan penguatan dari Wakil Rektor II UHAMKA, Dr. Zamah Sari, M.Ag. Dalam sambutannya Wakil Rektor II menyampaikan UHAMKA harus melakukan perubahan dan inovasi agar tidak tertinggal dan ambruk. ToT ini ditargetkan pada 1 September 2019 sudah bisa berjalan dengan baik. Peserta ToT terdiri dari pejabat struktural, tenaga kependidikan.

Senin, 19 Agustus 2019

Peringatan HUT RI Ke-74 di UHAMKA

Uhamka pada 17 Agustus 2019 melaksanakan upacara bendera peringatan HUT RI ke-74 di lapangan Kampus FKIP Universitas Muhammadiyah Prof Dr Hamka. Sebagai pembina upacara Rektor Uhamka Prof. Dr. Gunawan Suryoputro, M.Hum. dengan peserta upacara tenaga pendidik, tenaga kependidikan, mahasiswa. Dalam amanatnya Prof. Dr. Gunawan Suryoputro, M.Hum. menyampaikan bahwa Uhamka harus menjadi Universitas utama, unggul, memiliki kecerdasan, sesuai dengan visinya. Makna universitas utama dan unggul adalah Uhamka harus menjadi universitas mampu bersaing dengan perguruan tinggi lain, sehingga menghasilkan lulusan yang unggul dengan memiliki kompetensi kecerdasan spiritual, intektual, emosional dan sosial.  Uhamka masuk dalam 100 besar, diurutan ke 64. Ini membuktikan bahwa Uhamka terus meningkatkan performa dan prestasi-prestasinya.
Peringatan HUT RI ke-74 di Uhamka


Rabu, 07 Agustus 2019

Workshop Penyusunan LKPS dan LED Akreditasi Program Studi di Sekolah Pascasarjana UHAMKA

Workshop Penyusunan LKPS dan LED Akreditasi Program Studi di Sekolah Pascasarjana UHAMKA

Sekolah Pascasarjana UHAMKA pada hari Rabu, 7 Agustus 2019 mengadakan workshop penyusunan LKPS dan LED Akreditasi Program Studi. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula SPs UHAMKA diisi oleh Sekretaris SPs Dr. H. Budhi Akbar, M.Si. diikuti oleh 5 program studi dengan tim task force masing-masing program studi, dan ketua gugus serta ketua unit penjaminan mutu. Workshop ini untuk mensosialisasikan dan mengisi 9 kriteria akreditasi.
Dr. H. Budhi Akbar, M.Si. memberikan pembekalan dan sosialisasi penyusunan LKPS dan LED akreditasi program studi di Sekolah Pascasarjana UHAMKA
Dr. H. Budhi Akbar, M.Si. memberikan pembekalan akreditasi

Dr. H. Budhi Akbar, M.Si. memberikan pembekalan dan sosialisasi penyusunan LKPS dan LED akreditasi program studi di Sekolah Pascasarjana UHAMKA
Kaprodi dan Tim Task Force mengikuti pembekalan dari Sekretaris SPs UHAMKA

Dr. H. Budhi Akbar, M.Si. memberikan pembekalan dan sosialisasi penyusunan LKPS dan LED akreditasi program studi di Sekolah Pascasarjana UHAMKA

Jumat, 02 Agustus 2019

SEKOLAH PASCASARJANA UHAMKA

Sekolah Pascasarjana UHAMKA saat ini membina 9 Program Studi, yaitu Penelitian dan Evaluasi Pendidikan, Manajemen, Administrasi Pendidikan, Ilmu Kesehatan Masyarakat, Pendidikan Bahasa Indonesia, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Pendidikan Dasar, Matematika. Dengan ditunjang sarana dan prasarana perkuliahan yang memadai.

Dengan spirit dan semangat yang diwarisi oleh K. H. Ahmad Dahlan dan Buya Hamka SPs UHAMKA  secara terus menerus mengupayakan  sifat relegiousitas, intelektual ilmiah, etos belajar mandiri sepanjang hayat,. Sehingga menghasilkan generasi baru yang cerdas dan berakhlak mulia yang memiliki spirit perubahan dan pembaharuan.
Kampus yang terletak di wilayah Jakarta Selatan, tepatnya di Jalan Warung Jati Barat No. 17 Warung Buncit Jakarata Selatan ini mudah diakses dengan moda transportasi umum, transportasi online, kereta commuter line dari Stasiun Pasar Minggu lalu dengan naik Ojol ke kampus SPs UHAMKA
Gedung Kampus Pascasarjana UHAMKA


UJIAN KENDALI MUTU SPs UHAMKA

Pada tanggal 3-4 Agustus 2019 Sekolah Pascasarjana UHAMKA menyelenggarakan Ujian Kendali Mutu (UKM). Ujian ini bertujuan untuk mengetahui kompetensi mahasiswa dalam memahami, menganalisis, memberikan pendapat pada mata kuliah inti dari suatu program studi. UKM Periode II Semester Genap Tahun Akademik 2018/2019 dengan peserta 620 mahasiswa berbagai program studi di SPs UHAMKA.
Mahasiswa SPs UHAMKA yang mengikuti Ujian Kendali Mutu

Sistem Manajemen Kepegawaian UHAMKA

Ujian Kendali Mutu SPs UHAMKA

Ujian Kendali Mutu SPs UHAMKA yang di laksanakan pada Sabtu 1 Februari 2020 bagi mahasiswa semester 1 dan 2 seluruh program studi yang ada d...