Senin, 19 Agustus 2019

Peringatan HUT RI Ke-74 di UHAMKA

Uhamka pada 17 Agustus 2019 melaksanakan upacara bendera peringatan HUT RI ke-74 di lapangan Kampus FKIP Universitas Muhammadiyah Prof Dr Hamka. Sebagai pembina upacara Rektor Uhamka Prof. Dr. Gunawan Suryoputro, M.Hum. dengan peserta upacara tenaga pendidik, tenaga kependidikan, mahasiswa. Dalam amanatnya Prof. Dr. Gunawan Suryoputro, M.Hum. menyampaikan bahwa Uhamka harus menjadi Universitas utama, unggul, memiliki kecerdasan, sesuai dengan visinya. Makna universitas utama dan unggul adalah Uhamka harus menjadi universitas mampu bersaing dengan perguruan tinggi lain, sehingga menghasilkan lulusan yang unggul dengan memiliki kompetensi kecerdasan spiritual, intektual, emosional dan sosial.  Uhamka masuk dalam 100 besar, diurutan ke 64. Ini membuktikan bahwa Uhamka terus meningkatkan performa dan prestasi-prestasinya.
Peringatan HUT RI ke-74 di Uhamka


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sistem Manajemen Kepegawaian UHAMKA

Ujian Kendali Mutu SPs UHAMKA

Ujian Kendali Mutu SPs UHAMKA yang di laksanakan pada Sabtu 1 Februari 2020 bagi mahasiswa semester 1 dan 2 seluruh program studi yang ada d...